Relaksasi Menyeluruh Bernuansa Alam

Foto: Ist

BALI selalu menjadi sumber inspirasi untuk manusia menikmati hidup. Tidak hanya untuk berekreasi, juga melakukan relaksasi menyeluruh antara mind, body, and soul.

Konsep ini yang dibawa Anahata Wellness Center Jakarta. Jika Anda pernah tahu keberadaan Anahata Resort di Bali, kini mereka membuka wellness center di FX, Jakarta. "Kita mencoba something new, saya melihat kebutuhan orang yaitu keseimbangan untuk hidup sehat. Kita memilih lokasi ini untuk mendekati pasar, di mana dalam bisnis distrik seperti ini, banyak eksekutif hidup yang tidak seimbang," ujar Onnie Djatmiko, pemilik Anahata.

Hidup tidak melulu memikirkan kesenangan atau leisure, tapi hendaknya dapat menjadi investasi ke depan. Gaya hidup manusia urban rentan akan penyakit. Dimulai dari pola makan dan kerja yang tidak teratur.

Berangkat dari situ Onnie mengonsep sebuah wellness center yang meliputi yoga, spa, dan nutrition center. Ketiganya saling menunjang untuk mendapatkan total wellness. Kesemuanya dirancang dalam konsep interior bergaya natural ala Bali.

"Saya percaya jika kita bicara tentang happiness, pasti ada keinginan untuk dekat dengan alam. Back to nature dengan berusaha menampilkan kesan hijau. Memang tidak sama persis dengan Anahata Bali yang benar-benar alam, tapi coba kita rancang sedemikian rupa," kata ibu dua anak ini.

Optimal wellness yang bisa dicapai manusia dapat digali dengan melakukan yoga, mengatur pola makan, serta relaksasi lewat spa.

Onnie menyarankan bagi mereka yang sudah pernah ikut yoga, atau sedang mengikuti kelas yoga mengetahui betul kebutuhan mereka. Maksudnya, ada beberapa metode yoga berdasarkan ritme juga "beban".

"Dalam satu minggu, baiknya ada dua hari untuk melakukan yoga, ada untuk fisikal exercise untuk high impact, atau yang kedua melakukan hatha yoga yang lebih slow. Baik juga untuk meluangkan waktu satu minggu sekali di kelas meditasi," saran wanita ramah ini.

Nutrition section di Anahata wellness pun menawarkan menu makanan sehat yang dibuat dari bahan pilihan serta diproses secara higienis. Ini sekaligus mengedukasi konsumen yang datang untuk memulai memperhatikan menu makanan mereka.

"Kami menghindari makanan beku, bahan penyedap rasa, pengawet, gula putih yang sudah melalui proses kimia," ujar Onnie. Dia percaya makanan dapat memengaruhi mind dan soul seseorang dalam waktu relatif cepat.

Sementara perawatan kecantikan berupa spa, Anahata memiliki treatment unggulan yaitu total wet and and polish. Ramuan untuk treatment di sini menggunakan fresh ingredients. Yang menarik dari total wet and polish adalah sesi berbaring di bawah pancuran. Bak mandi hujan, tapi ini lebih rileks karena sambil berbaring.

"Sauna room kita pun unik karena lantainya garam untuk menjaga kelembapan hingga kulit lebih moist. Untuk scrub-nya sendiri kita meramu sendiri kemudian ada sesi pijat yang sangat rileks. Terakhir baru dilakukan masker rambut," kata Onnie.

Meski dilakukan dalam ruang, Onnie ingin klien merasa bak sedang berada di alam terbuka. Kenangan akan mandi bulan dengan gayung, gemericik air, pernik bambu untuk kesan alamiah, mengarah lagi pada konteks back to nature.

Sejauh ini Anahata Wellness Jakarta sudah ada sekitar tiga bulan. Masa pengenalan ke masyarakat dilakukan dalam banyak hal. Di antaranya seminar. Onnie pribadi memang sangat concern akan konsep wellness tidak sekadar kecantikan luar semata. Anahata sering mendatangkan spiritual teacher dari segala penjuru dunia untuk berbagai pesan. Anahata juga memiliki kelas nutrisi yang bisa diikuti oleh siapa saja. Kelak hal ini akan mengubah pola makan yang tidak sehat dalam rumah tangga.

Kecantikan tanah Bali menjadi destinasi para pebisnis untuk membangun usaha mereka. Tak terkecuali bagi bisnis hotel, resor, dan kecantikan seperti Anahata. Bali pun disesaki aneka bentuk perawatan kecantikan maupun wellness.

Namun, kini Anda tidak perlu jauh-jauh ke Bali untuk merasakan total wellness experience. Coba cek direktori wisata tempat spa di Jakarta, pilihannya pun kian beragam. Di antaranya, Anahata Wellness Center.
(sindo//tty)

Artikel yang Berhubungan